Sunday, January 22, 2017

Hutan Lindung Sungai Wain, The Real Hutan Tropis Di Balikpapan


Hutan Lindung Sungai Wain merupakan perpaduan antara wisata alam hutan dengan wisata alam sungai Wain yang indah lengkap dengan berbagai jenis flora dan fauna yang unik dan menarik. Hutan Lindung Sungai Wain bisa menjadi salah satu tujuan wisata alam di Balikpapan selain Hutan Bakau Margomulyo dan objek wisata alam lainnya. Anda bisa menikmati jernihnya air sungai Wain, rerimbunan hutan bakau serta berbagai jenis burung, kepiting, ikan bahkan Bekantan di kawasan wisata alam seluas 10.025 hektar tersebut.
Hutan Lindung Sungai Wain terletak diantara dua kelurahan yaitu Kelurahan Karang Joang Balikpapan Utara dan Kelurahan Kariangau Balikpapan Barat. Kawasan hutan ini berbatasan dengan hutan tanaman industri PT Inhutani Batu Ampar, kemudian di sebelah barat berbatasan dengan Teluk Kota dan hutan mangrove. Sementara di timur dan selatan kawasan hutan Sungai Wain ini terdapat areal pertanian masyarakat. Jika Anda melewati jalan raya Balikpapan-Samarinda, di KM 20 hingga 24 Anda juga bisa melihat kawasan hutan lindung Sungai Wain.
Hutan Lindung Sungai Wain bisa dinikmati keindahannya melalui titian kayu sepanjang 400 meter. Namun disarankan jika Anda ingin lebih puas menikmati kawasan ini, maka kenakan sepatu boots karena ada sejumlah wilayah yang berupa rawa-rawa berlumpur. Anda bisa menikmati tumbuhan langka seperti kantong semar di salah satu titik. Selain itu ada orangutan, aneka kera dan beruang madu yang jumlahnya mencapai puluhan ekor jika Anda memasuki kawasan hutan lindung tersebut lebih dalam lagi. Peta : https://goo.gl/maps/xp8hWwcH5632
Ada jalur trekking sejauh sekitar 8 km untuk menelusuri hutan tersebut lebih jauh hingga sampai di camp Jamaludin. Jika ingin Anda bisa bermalam di camp tersebut agar bisa lebih puas menikmati dan menelusuri kawasan hutan lindung sungai wain berikut flora dan faunanya yang menarik. Hutan lindung Sungai Wain memang merupakan hutan primer yang masih asli dan dikombinasikan dengan hutan sekunder yang merupakan pengganti hutan primer yang pernah terbakar pada tahun 1997/1998.
Jadi untuk menikmati hutan tropis asli di Balikpapan Anda tak perlu pergi jauh-jauh ke luar kota Balikpapan. Cukup mengunjungi Hutan Lindung Sungai Wain dan temukan banyak hal yang menarik di kawasan hutan tersebut. Anda bisa mengajak putra dan putri Anda melihat jenis-jenis pohon langka seperti pohon ulin, meranti, bangkirai, keruing maupun pohon gaharu. Tidak hanya itu, berbagai jenis anggrek hutan yang langka juga terdapat di hutan lindung sungai Wain tersebut. Termasuk jenis jahe balikpapan yang merupakan tumbuhan endemik disana.
Namun jika ingin bisa mengamati atau melihat langsung beruang madu, orangutan, macan dahan, bekantan maupun primata lainnya perlu sedikit keberuntungan. Karena binatang-binatang tersebut tidak selalu bisa menampakkan dirinya. Walaupun dalam area hutan lindung tersebut jumlah mereka cukup banyak. Jika Anda secara khusus ingin melihat atau mengamati satwa-satwa langka tersebut maka sampaikan kepada petugas disana untuk mendapatkan dampingan atau bantuan informasi lainnya.
Tertarik untuk mengunjungi kawasan wisata alam hutan lindung Sungai Wain bersama keluarga atau teman-teman? Gunakan saja mobil sewaan dari Docar untuk akses transportasi yang lebih nyaman dan fleksibel. Rental mobil Docar merupakan rental mobil terpercaya di Balikpapan yang dapat diakses kapan saja melalui https://docar.co.id/sewa-mobil-balikpapan . Temukan pengalaman seru menyusuri hutan tropis yang masih alami beserta aneka flora dan fauna menarik yang bisa menjadi sarana belajar dan bermain bersama keluarga.

Hutan lindung sungai Wain di Balikpapan merupakan hutan lindung dengan banyak flora dan fauna menarik dan langka. Cukup gunakan rental mobil Docar untuk kunjungan yang lebih nyaman bersama keluarga.